Buah Lemon
Lemon banyak mengandung vitamin A, C, B1, B2 dan B3. Oleh karenanya sangat baik digunakan sebagai lotion untuk kulit normal cenderung berminyak dan dapat digunakan setiap hari. Buah lemon juga dapat bekerja efektif bila dijadikan masker.
Cara membuat masker denga lemon;
- Campurkan satu sendok teh jus lemon dengan putih telur yang sudah dikocok.
- Oleskan pada wajah dan diamkan selama 10 menit.
- Setelah itu angkat dan bersihkan dengan air mawar atau air hangat.
- Gunakan masker ini selama satu minggu untuk hasil yang maksimal.
Buah Tomat
Buah tomat ternyata punya banyak manfaat untuk merawat kecantikan dan kehalusan kulit wajah Anda. Tomat banyak mengandung protein, fosfor, besi, belerang, vitamin A, B1, dan C yang baik untuk kulit.
Cara Agar wajah tetap halus dengan Tomat:
- Ambil tomat yang sudah matang,
- lalu iris dan gosokkan pada wajah.
- Atau, bisa juga Anda memeras buah tomat,
- kemudian oleskan perasan air tomat setiap hari ke wajah.
Buah Strawberry
Buah ini sering dimanfaatkan sebagai pilihan rasa sebuah minuman. Namun, dibalik kesegaran rasanya, strawberry banyak mengandung asam salisilat (yang dapat membantu mengencangkan kulit), serta vitamin B, C, E dan K. Dengan kemampuannya menyehatkan dan meremajakan kulit, masker strawberry baik digunakan untuk hampir semua jenis kulit. Penggunaannya dapat dilakukan dua kali dalam satu minggu.
Cara membuat masker strawberry:
- Hancurkan beberapa buah strawberry yang telah dipisahkan dari tangkai dan daunnya,
- kemudian usapkan hancuran buah strawberry tadi pada wajah sebanyak dua sendok makan dan biarkan selama 15 menit.
- Setelah itu bilas dengan air hangat yang bersih.
- Untuk mendapat efek toning yang lebih kuat, tambahkan sedikit putih telur kocok, satu sendok makan air mawar dan beberapa tetes minyak esensial.
Buah Pisang
Selain sehat untuk dimakan, buah pisang ternyata memiliki banyak keajaiban untuk merawat kecantikan Anda. Dengan berbagai kandungan vitamin A, B kompleks dan C serta zat-zat seperti serotinim, pektin, tanin, noradrenalin dan 5 hidroksi tritamin, pisang dapat dimanfaatkan sebagai pelembab wajah, perawatan rambut dan perawatan usai persalinan.
Cara memanfaatkan Buah Pisang:
# Sebagai pelembab wajah:
- Ambil pisang (sebaiknya pisang ambon) yang sudah masak,
- lalu hancurkan dan tambahkan minyak zaitun.
- Gunakan dan ulangi secara teratur ramuan tersebut sebagai pelembab.
# Sebagai perawatan rambut:
- ambil beberapa potong pelepah pisang dan ambil cairannya.
- Gunakan cairan tersebut untuk membasahi kulit kepala secara merata.
- Lakukan setiap hari selama 30 hari.
# Sebagai perawatan pasca persalinan:
- cari dan pilih batang pohon pisang batu yang belum berbunga.
- Lalu, ambil airnya yang benar-benar bersih.
- Air tersebut kemudian digunakan untuk mencuci bagian vagina agar kembali kencang, khususnya bagi Anda yang baru melahirkan.
Itulah beeberapa Manfaat Buah-buahan bagi Kecantikan maupun kesehatan.
Sumber : Irina Damayanti - VIVAnews
1 comments:
Terima kasih untuk informasi yang di berikan jadi tambah pengetahuan lagi tentang buah - buah tersebut di atas
Post a Comment